Alternatif Paket Internet Telkomsel Yang Mahal Supaya Tidak Boros Pengeluaran

Alternatif Paket Internet Telkomsel Yang Mahal Supaya Tidak Boros Pengeluaran

KEPOINDONESIA.id - Tidak bisa dipungkiri lagi bahwa paket Telkomsel masih terbilang mahal padahal operator lainnya mulai menyediakan paket internet yang murah. Dari beberapa operator seluler di Indonesia menurut saya paket termahal masih di pegang oleh Telkomsel.

Baik di simPATI, kartuAS, ataupun Loop. Sinyalnya pun saya kira Telkomsel tidak begitu bagus dan biasa-biasa saja. Saya sendiri untuk jangkauan sinyal lebih percaya Smartfren entah kenapa tetapi yang jelas tidak bisa diragukan.

Bagi kalian yang masih ingin menggunakan Telkomsel karena alasan tertentu kalian bisa baca artikel ini sampai selesai. Dengan membaca artikel ini saya harapkan kalian mendapatkan referensi mengenai paket internet Telkomsel yang lebih murah.

Ada beberapa cara yang bisa kalian lakukan supaya mendapatkan paket data Telkomsel yang jauh lebih murah dari pada menggunakan dial atau membelinya lewat aplikasi MyTelkomsel. Tidak begitu murah akan tetapi tidak terlalu mahal.

Namun sebelum lanjut ke bagaimana caranya kalian bisa baca artikel menarik lainnya yang pernah saya bahas. Seperti cara cek bonus internet kartu Smartfren serta apa yang dimaksud dengan masa grace di kartu Telkomsel.

Ada beberapa cara untuk menyiasati paket internet Telkomsel yang mahal. Paling mudah yaitu membeli paket promo. Paket promo biasanya harganya jauh lebih murah karena harganya di diskon dari harga asli.

Hanya saja paket promo terkadang hanya bisa di beli beberapa kali. Atau kalian bisa beli paket yang dijual di Shopee. Misalnya di MyTelkomsel 20 GB harganya 35 ribu jika kalian beli di Shopee akan mendapatkan harga yang lebih murah misalnya menjadi 20 ribu saja.

Selain beli paket promo dan membeli paket lewat Shopee yang dijual seller pihak ketiga kalian juga bisa mencari paket murah yang ada di MyTelkomsel. Paket yang murah biasanya sedikit tersembunyi jadi kalian bisa cari-cari saja.

Karena yang sering terlihat ialah paket yang mahal supaya orang awam membeli paket tersebut. Apabila dirasa masih mahal cara satu-satunya yaitu ganti kartu atau gunakan kartu perdana lain untuk koneksi internet.

Bisa XL Axiata, 3, Smartfren, atau yang lainnya yang menurut kalian sinyalnya bagus dan harga paketnya juga bersahabat. Hanya saja memang jika menggunakan 2 kartu SIM penggunaan baterai HP menjadi sedikit boros.

Itu saja pembahasan mengenai cara mendapatkan paket Telkomsel yang murah karena yang biasa sangat mahal. Sebelum saya akhiri apabila kalian kesulitan logout atau keluar dari akun Bonstri kalian bisa baca artikel yang sudah pernah saya bahas mengenai pembahasan tersebut.


EmoticonEmoticon