Cara Setting dan Mengatur Nomor Pusat Pesan Semua Operator Terbaru

Cara Setting dan Mengatur Nomor Pusat Pesan Semua Operator Terbaru

KEPOINDONESIA.id - SMS merupakan alat untuk berkomunikasi pesan singkat yang berupa teks. Namun sekarang ini SMS sudah jarang di gunakan karena sudah ada aplikasi chatting yang memiliki fitur lengkap, mudah digunakan yang pasti lebih murah seperti WhatsApp.

Namun jika sesekali kalian mengirimkan sms namun tidak terkirim, mungkin nomor pusat pesan di smartphone kalian kurang tepat atau bahkan kosong. Kasus ini sering terjadi, baik SMS Center atau nomor pusat pesan kurang 1 angka, bahkan sering ada yang kosong. 

Entah kenapa sering terjadi seperti itu saya sendiri kurang tau. Namun kali ini saya akan membagikan cara untuk setting nomor pusat pesan secara mudah di HP kalian.Sebelum itu jika kalian sering mengalami panggilan dialihkan saat menelpon seseorang kalian wajib baca arti dari panggilan dialihkan

Dan jika kalian pengguna kartu XL dan sering hilang pulsanya kalian bisa baca solusi dan cara mengatasi pulsa XL yang kesedot. Untuk cara setting ini saya lewat menu pengaturan SMS di aplikasi pesan bawaan HP, jadi bukan melalui dial seperti cara-cara jadul. Berikut cara melihat, mengatur, dan mengganti nomor pusat pesan di Android.

Cara Mengatur Nomor Pusat Pesan Semua Operator di Android


1. Untuk setting atau mengatur nomor pusat pesan semua operator baik Telkomsel, Indosat, XL, Axis, Three, dan Smartfren pertama-tama silakan kalian buka menu pesan di Smartphone atau HP kalian, lalu pilih Pengaturan

Untuk setting atau mengatur nomor pusat pesan semua operator baik Telkomsel, Indosat, XL, Axis, Three, dan Smartfren pertama-tama silakan kalian buka menu pesan di Smartphone atau HP kalian, lalu pilih Pengaturan

2. Kemudian pilih Pesan teks (SMS)

Kemudian pilih Pesan teks (SMS)

3. Selanjutnya pilih SMSC setting, di menu ini kalian nantinya akan mengatur nomor pusat pesan atau SMS Center

Selanjutnya pilih SMSC setting, di menu ini kalian nantinya akan mengatur nomor pusat pesan atau SMS Center

4. Terakhir nantinya akan muncul SMSC number, SMSC number ini sama saja dengan nomor pusat pesan. Jadi jika nomor pusat pesan kalian kosong atau kurang satu angka bahkan tertukar dengan nomor pusat pesan operator lainnya kalian bisa mengaturnya. Jika sudah diatur bisa klik Oke saja

Terakhir nantinya akan muncul SMSC number, SMSC number ini sama saja dengan nomor pusat pesan. Jadi jika nomor pusat pesan kalian kosong atau kurang satu angka bahkan tertukar dengan nomor pusat pesan operator lainnya kalian bisa mengaturnya. Jika sudah diatur bisa klik Oke saja

Daftar Nomor Pusat Pesan Semua Operator di Indonesia


Nomor Pusat Pesan Telkomsel : +6281100000

Nomor Pusat Pesan Axis : +628315000032

Nomor Pusat Pesan XL : +62818445009

Nomor Pusat Pesan Indosat
  • IM3 Ooredoo : +62855000000
  • Matrik Ooredoo dan Mentari Ooredoo : +62816124
Nomor Pusat Pesan 3 : +6289644000001

Nomor Pusat Pesan Smartfren : +628811223344

Nah itu dia cara mengatur nomor pusat pesan semua operator di Indonesia. Caranya mudah bukan bisa lewat pengaturan SMS di Perpesanan. 

Jika nomor pusat pesan kalian salah kalian tidak bisa mengirimkan SMS ke orang lain karena nantinya SMS akan gagal terkirim. Selain itu mungkin kalian juga tidak dapat menerima SMS dari orang lain.

Oh iya jika kalian pengguna kartu Tri dan tidak tau cara unreg kartu Tri karena sudah tidak terpakai dan ingin ganti nomor baru, kalian bisa baca cara unreg kartu 3 lewat SMS dan website. Jadi cara mengatur pusat pesan lewat menu Pesan ini lebih mudah dari pada lewat *#*#4636#*#*.


EmoticonEmoticon