Cara Mengatasi Ikan Wader Tidak Mau Makan Umpan Saat Dipancing

Cara Mengatasi Ikan Wader Tidak Mau Makan Umpan Saat Dipancing

KEPOINDONESIA.id - Ikan wader salah satu ikan sungai favorit yang memang terbilang sangat enak untuk dimasak. Dibandingkan dengan ikan lain rasa dari ikan ini sedikit manis dan jelas tidak bau tanah karena ikan wader merupakan ikan atasan.

Apa itu ikan atasan? ikan atasan merupakan ikan yang cenderung lebih suka diatas air atau di tengah-tengah tidak seperti ikan bawahan seperti lele, gabus, keting, betok, dan beberapa ikan lainnya.

Selain wader sebenarnya ada beberapa ikan atasan seperti tawes, nilem, dan masih banyak yang lainnya. Wader sendiri sebenarnya ikan yang mudah dipancing karena memang sangat gesit memakan umpan dan jumlahnya yang sangat banyak.

Misalnya kalian mengalami kendala saat memancing ikan wader kemungkinan kalian mancingnya ada yang salah. Untuk tau apa yang perlu dilakukan kalian bisa baca artikel kali ini sampai selesai.

Namun sebelum lanjut kalian bisa baca beberapa artikel lainnya yang sebelumnya sudah pernah saya bahas. Seperti cara mengatasi reel pancing yang seret serta joran fiber dan joran carbon bagus yang mana.

Joran Wajib Pendek dan Ringan


Untuk pendek atau panjangnya joran tergantung dari spot dan bisa disesuaikan. Tetapi untuk mancing ikan wader dan tawes yang kecil joran wajib ringan karena jika tidak ringan kalian akan sulit untuk melempar umpan dan menarik joran.

Kail Pancing Wajib Kecil


Semakin kecil semakin bagus asalkan kalian masih bisa memasang umpan ke kail tersebut. Karena jika sangat kecil tetapi kalian tidak bisa memasang umpan maka sama saja tidak ada gunanya.

Jangan Gunakan Pemberat


Mau tanpa pelampung boleh dan menggunakan pelampung juga boleh yang terpenting jangan menggunakan pemberat. Karena seperti yang saya katakan ikan wader merupakan ikan atasan yang rata-rata ada di atas untuk mencari makan.

Gunakan Berbagai Macam Umpan


Ada banyak sekali rekomendasi umpan ikan wader karena hampir semua umpan ikan wader mau yang terpenting ukuran umpan kecil. Mulai dari cacing sawah, kroto, jangkrik kecil, undur-undur tanah, laron, atau kalian bisa meracik sendiri umpannya.

Ikan wader ini rata-rata berkelompok jadi jika terlihat banyak kalian bisa tetap di spot tersebut. Jika ikan sering lepas tidak masalah kalian hanya perlu cari teknik mengangkat joran yang benar.

Tetapi jika tidak ada sambaran sama sekali ini patut dipertanyakan. Karena memancing ikan wader salah satu yang paling mudah. Kail pancing wajib kecil dan senar pancing wajib mengikuti ukuran kail pancing itu sendiri.

Itu dia beberapa hal yang perlu kalian ketahui ketika ikan wader tidak menyambar umpan kalian. Sebelum saya akhiri kalian bisa baca artikel mengenai umpan untuk mancing belut di sawah yang jitu dan pasti dimakan.


EmoticonEmoticon