Single Woles? Apa Sih Artinya?

Single Woles? Apa Sih Artinya?

KEPOINDONESIA.id - Menjadi Single adalah pilihan banyak orang karena memang sedang tidak ingin berhubungan dengan seseorang. Tetapi jangan sampai kalian menyamakan istilah Single dengan Jomblo, karena keduanya berbeda.

Single merupakan pilihan yang bisa diakhiri kapan jika jika orang tersebut mau. Sedangkan Jomblo adalah nasib yang sebenarnya sudah mencari cara supaya mendapatkan pasangan. Tetapi nyatanya tetap saja gagal.

Ada istilah yang cukup populer yaitu Single Woles. Apa pernah kalian mendengar istilah itu? saya sendiri pernah mendengarnya. Mungkin Single Woles adalah ungkapan yang serupa dengan Jomblo Ngenes.

Supaya kalian tau apa arti dari Single Woles kalian bisa baca artikel ini sampai selesai. Namun sebelum lanjut ke pembahasannya kalian bisa baca beberapa ungkapan dan istilah lainnya yang sebelumnya sudah pernah saya bahas.

Seperti apa yang dimaksud dengan Glow Down dan Glow Up serta perbedaan antara Media Sosial dengan Sosial Media. Apa sih Single Woles itu? simak penjelasannya di bawah ini.

Single Woles terdiri dari kata Single dan Woles. Single artinya sendiri sedangkan Woles artinya Slow atau Santai. Jadi Single Woles dapat diartikan walaupun sendiri tetap slow dan santai.

Tidak ada rasa menyesal atau iri dengan pasangan orang lain, karena memang sudah yakin ingin Single dulu. Pengertiannya memang seperti itu, tetapi nyatanya tidak. Banyak orang yang mengaku Single Woles tetapi sebenarnya tidak.

Mereka hanya mengaku sebagai Single Woles dikarenakan sudah pasrah dengan keadaan dan tidak mau dibilang sebagai JONES atau Jomblo Ngenes. Apakah kalian Single Woles, Jones, atau Bucin??

Itu dia sedikit penjelasan dari saya mengenai Single Woles, semoga bermanfaat bagi kalian semua. Mau Single atau Jomblo itu adalah pilihan dan usaha. Jika ingin mendapatkan sesuatu selain berusaha juga harus berdoa.

Sebelum saya akhiri artikel kali ini mungkin kalian pernah dengar istilah Nongki. Jika kalian tidak tau apa yang dimaksud dengan Nongki kalian bisa baca artikel yang pernah saya bahas tentang apa itu Nongki.


EmoticonEmoticon