Arti Istilah Sokin Yang Sedang Viral di Internet

Arti Istilah Sokin Yang Sedang Viral di Internet

KEPOINDONESIA.id - Belakangan ini viral istilah keren di internet yaitu Sokin. Sokin awalnya populer di Tiktok karena ada TikToker yang selalu mengucapkan kata tersebut. Istilah serupa yang sering diucapkan oleh TikToker lainnya yaitu "Apaan tuh".

Tetapi yang akan saya bahas kali ini yaitu Sokin. Sokin, apa sebenarnya Sokin itu? kalian semua pasti penasaran. Sokin seperti kata ajakan yang diucapkan untuk mengajak seseorang ke tempat orang tersebut.

Contoh kalimatnya seperti ini "Yoi sokin ke tempat tongkrongan gue". Atau bisa seperti ini "Kalau bosan ga ada teman sokin ajab bro, gue ajak ngopi". Jadi apa itu Sokin? tanpa panjang lebar langsung saja saya bahas mengenai apa itu istilah Sokin yang sedang viral dan populer di internet.

Namun sebelum lanjut ke pembahasan mengenai apa itu Sokin kalian bisa baca beberapa artikel menarik lainnya. Seperti apa yang dimaksud dengan Valid No Debat serta apa yang dimaksud dengan bahasa gaul PU dan PJ.

Banyak yang mengartikan istilah atau kata Sokin sebagai "Sini" atau "Ke Sini". Jadi kalimat yang sudah saya contohkan tadi seperti "Yoi sokin ke tempat tongkrongan gue" jika diartikan menjadi "Yoi 'sini'atau 'ke sini' ke tempat tongkrongan gue".

Saya kurang tau siapa yang awal mengartikan istilah tersebut, tetapi saya anggap sesuai hanya saja menurut saya Sokin singkatan dari Sok Kesini atau sama dengan Sini atau Ke Sini. Jadi ajakan untuk datang ke tempat orang yang mengatakan Sokin tadi.

Ada juga yang mengartikan Sokin dengan arti tidak kemana-mana atau di suatu tempat itu saja dalam waktu yang lama. Contohnya jika "Dari tadi gue diem ae di depan gerbang" maka akan menjadi "Dari tadi gue sokin ae di depan gerbang".

Jadi itu dia penjelasan dari saya mengenai istilah Sokin yang sedang populer. Semoga kalian yang sering melihat atau mendengar istilah tersebut menjadi tau dan tidak ikut-ikutan tetapi tidak tau artinya apa.

Sebelum saya akhiri apakah kalian sering mendengar teman kalian mengatakan Legeg pada temannya? apa sebenarnya arti Legeg itu? untuk tau jawabannya kalian bisa baca artikel mengenai arti dari kata Legeg.


EmoticonEmoticon