Apa Itu Pengikut Organik dan Pengikut Berbayar di Halaman Facebook

Apa Itu Pengikut Organik dan Pengikut Berbayar di Halaman Facebook

KEPOINDONESIA.id - Saat mengakses menu Insight halaman di halaman yang kalian kelola nantinya kalian akan menemukan beberapa menu yang sangat informatif seperti menu yang ada di dasbor channel YouTube.

Ada banyak menu yang bisa kalian gunakan untuk memantau perkembangan halaman atau fanspage yang kalian kelola. Mulai dari menu Suka, Jangkauan, Tayangan Halaman, Pesan, Cerita, dan Pengikut.

Pada menu Pengikut kalian akan mendapati sebuah data yang menunjukan pengikut baru serta akun yang membatalkan pengikut dari halaman yang kalian kelola. Nah yang akan saya bahas kali ini yaitu tentang Pengikut Organik dan Pengikut Berbayar.

Jika halaman yang kalian kelola sudah di monetisasi atau sudah terhubung dengan AD Breaks mendapatkan pengikut secara organik harus kalian lakukan. Walaupun dengan cara berbayar juga bisa dan relatif aman akan tetapi saran saya lebih baik yang organik.

Lalu apa yang dimaksud dengan pengikut Organik dan Berbayar? Supaya kalian tau pengertian dan perbedaannya kalian bisa baca artikel ini sampai selesai. Karena kali ini saya akan menjelaskan tentang pengikut Berbayar dan Organik di halaman Facebook.

Namun sebelum lanjut kalian bisa baca beberapa artikel menarik lainnya yang sudah pernah saya bahas. Seperti apa yang dimaksud dengan lencana Visual Storyteller serta cara mudah mencari lowongan kerja lewat Facebook.

Pengikut Organik


Seperti namanya, Pengikut Organik adalah pengikut yang mengikuti halaman kalian karena mereka secara tidak sengaja atau secara sengaja melihat dan tertarik untuk mengikuti halaman yang kalian kelola.

Baik tidak sengaja atau secara di sengaja jika mereka tau tanpa bantuan iklan dari Facebook "FB ADS" itu bisa dikatakan sebagai pengikut organik. Misalnya tau dari pencarian Facebook, dari menu Watch Now, atau dari beranda grup.

Pengikut Berbayar


Hampir sama seperti Pengikut Organik, Pengikut Berbayar adalah pengikut yang secara sengaja atau tidak sengaja melihat halaman atau postingan yang ada di halaman kalian karena bantuan iklan atau promosi.

Misalnya saat saya bosan saya mengakses beranda Facebook lalu tidak sengaja melihat postingan beriklan di Facebook. Karena saya tertarik dengan beberapa postingan halaman tersebut saya lalu menekan tombol suka atau ikuti.

Nah itu dia yang dinamakan pengikut berbayar. Alias pengikut yang tau dari sebuah promosi dan iklan. Sebenarnya istilah organik dan berbayar tidak hanya untuk pengikut halaman Facebook saja.

Ada banyak contoh seperti pengunjung organik dan berbayar, interaksi organik dan interaksi berbayar, atau kunjungan situs organik dan berbayar. Jadi bagaimana? sudah paham perbedaan antara pengikut organik dan pengikut berbayar?

Saya harap kalian paham karena pembahasan yang saya bahas sudah sangat jelas. Tidak tau cara membagikan postingan ke grup Facebook? jika kalian tidak tau caranya kalian bisa baca artikel tentang cara share postingan ke grup di Facebook.


EmoticonEmoticon