Solusi Aplikasi Lightroom Lama, Sulit, dan Tidak Bisa Dibuka di Android

Solusi Aplikasi Lightroom Lama, Sulit, dan Tidak Bisa Dibuka di Android

KEPOINDONESIA.id - Mengedit foto dengan filter dan preset merupakan trend anak muda kekinian jaman sekarang. Kini sudah tidak lagi trend membuat wajah menjadi lebih bagus dan mulus, melainkan lebih condong ke hasil semua foto yang kita jepret.

Ada banyak aplikasi yang bisa kita gunakan untuk bisa menggunakan pilihan filter dan preset yang banyak. Untuk di smartphone, ada 2 aplikasi yang populer untuk memberikan efek tersebut, yaitu VSCO dan Adobe Lightroom.

Selain tersedia cukup banyak filter dan preset bawaan di kedua aplikasi tersebut, kita juga bisa menambahnya. Yang pertama menjadi akun premium, dan yang kedua menggunakan aplikasi mod baik VSCO Mod atau Lightroom Mod.

Namun untuk yang akan saya bahas kali ini yaitu khusus aplikasi Lightroom saja, yaitu cara mengatasi aplikasi Lightroom lama saat dibuka dan lemot saat digunakan. Memang Lightroom atau LR di Android ini cukup berat di jalankan, tidak seperti di versi Windows.

Apalagi jika kita menggunakan aplikasi LR Mod yang banyak preset nya, maka akan lebih berat lagi. Lalu apa penyebab dan faktor yang bisa menyebabkan aplikasi LR tidak berjalan secara maksimal saat digunakan?

Baik lemot, lambat atau tidak bisa digunakan? Ada banyak sekali faktor penyebabnya. Jadi kali ini saya akan bahas mengenai masalah itu. Dan untuk masalah lainnya seperti Lightroom tidak bisa login dan Lightroom tidak bisa import akan saya buatkan artikelnya tersendiri jika sempat.

Namun sebelum kita bahas faktor-faktor penyebabnya, kalian bisa baca terlebih dahulu cara membuat efek blur di Photoshop dan cara merubah warna di aplikasi Go Keyboard sepuasnya.

Cara Mengatasi Aplikasi Lightroom Lama Saat Digunakan


1. RAM Penuh


Yang pertama yaitu karena RAM di HP kita penuh. Jika RAM di ponsel yang kita gunakan pas-pasan dan menginstall aplikasi Lightroom Android apalagi yang versi Mod, maka sudah dipastikan akan susah digunakan, terkadang malah tidak bisa dibuka sama sekali.

Jika RAM di HP kalian pas-pasan, saya sarankan untuk menggunakan aplikasi VSCO saja yang lebih ringan. Aplikasi VSCO ini lebih bagus dari pada aplikasi sejenis Snapseed. Jadi kalian bisa cari aplikasi VSCO Mod untuk menggantikan aplikasi LR Mod yang berat.

2. Prosesor Pas-Pasan


Berikutnya yaitu karena prosesor pada HP kita pas-pasan, alias tidak kencang-kencang amat. Hal ini yang paling sering terjadi, yaitu HP dengan spek minim yang menginstall aplikasi Lightroom maka akan berat saat menggunakannya.

Jadi seperti yang pertama tadi, silakan kalian menggunakan aplikasi VSCO saja. Karena aplikasi tersebut lebih ringan dari pada Lightroom.

3. Versi Aplikasi Tidak Cocok


Untuk yang terakhir yaitu karena versi aplikasi yang kita gunakan tidak cocok. Untuk yang satu ini hanya berlaku untuk versi mod saja, baik VSCO ataupun Lightroom. Jadi jika kita mencari kedua aplikasi tersebut yang versi mod, carilah versi yang paling stabil untuk type HP yang kalian gunakan.

Seperti yang kita ketahui, bahwa versi mod sudah tidak sama lagi seperti aslinya, jadi wajib untuk mencari yang paling stabil. Karena mungkin saja di Samsung cocok, namun tidak cocok untuk Xiaomi ataupun Oppo.

Nah itu dia beberapa penyebab kita tidak bisa menggunakan aplikasi LR untuk edit foto karena lambat saat digunakan atau tidak bisa dibuka. Hal ini wajar sekali khususnya untuk HP dibawah 5 jutaan.

Untuk HP flagship saya rasa tidak akan terjadi masalah. Baik pada proses import foto akan langsung berhasil tanpa gagal sama sekali. Atau saat mencari preset tidak akan lambat. Selain itu kalian juga bisa reboot HP kalian supaya lebih ringan saat membuka aplikasi Lightroom nya.


EmoticonEmoticon