Cara Melihat Pemberitahuan Panggilan Tak Terjawab Secara Lengkap

Cara Melihat Pemberitahuan Panggilan Tak Terjawab Secara Lengkap

KEPOINDONESIA.id - Menerima panggilan tidak selalu bisa kita lakukan, karena kita tidak selalu memantau HP yang kita miliki. Karena banyak orang yang tidak selalu memantau dan membawa HP yang mereka miliki, maka akan sering terjadi yang namanya panggilan tak terjawab.

Panggilan tak terjawab ini terjadi jika ada panggilan masuk tapi tidak kita respon atau jika kita menolak panggilan tersebut. Namun jika kita tolak panggilan tersebut maka akan ada pemberitahuan bahwa nomor kita sedang sibuk.

Saya sendiri sudah pernah membahas mengenai nomor yang sibuk, jadi kalian bisa langsung baca apa itu nomor yang anda tuju sedang sibuk. Lalu bagaimana jika kita ingin melihat semua panggilan yang tak terjawab yang baru saja atau yang sudah lama?

Caranya mudah sekali. Jadi kali ini saya akan membuat tutorial untuk melihat history atau riwayat semua panggilan yang tak terjawab. Untuk tanda panggilan tak terjawab atau panggilan yang kita tolak memiliki tanda warna merah.

Sedangkan panggilan yang kita terima akan memiliki tanda warna hijau. Jika kita menelpon seseorang dan tidak ada respon, nantinya akan muncul kata kata panggilan tak terjawab seperti ini "Nomor yang Anda tuju tidak menjawab", atau "Nomor yang Anda tuju sedang tidak dapat menerima panggilan", atau "Nomor yang Anda tuju tidak dapat dihubungi mohon periksa kembali nomor tujuan Anda".

Saya rasa pesan suaranya akan berbeda-beda tergantung masing-masing operator seperti Telkomsel, Indosat dan XL pasti beda. Lalu bagaimana cara melihat daftar panggilan tak terjawab? kalian bisa ikuti tutorial di bawah ini.

Namun sebelum itu kalian bisa baca penyebab VoLTE tidak muncul di Smartfren dan cara mengatasi aplikasi by.U dan aplikasi Smartfren versi terbaru tidak bisa dibuka dan tidak bisa digunakan.

Cara Mengetahui Panggilan Tak Terjawab


1. Langkah pertama silakan kalian buka aplikasi Telepon, kemudian pilih menu

1. Langkah pertama silakan kalian buka aplikasi Telepon, kemudian pilih menu

2. Selanjutnya pilih Histori Panggilan

2. Selanjutnya pilih Histori Panggilan

3. Terakhir, silakan kalian pilih menu Tak Terjawab

3. Terakhir, silakan kalian pilih menu Tak Terjawab

4. Nah nantinya semua panggilan tak terjawab akan muncul jika belum dihapus oleh kalian. Tanda nya berubah logo panggilan berwarna merah

4. Nah nantinya semua panggilan tak terjawab akan muncul jika belum dihapus oleh kalian. Tanda nya berubah logo panggilan berwarna merah

Nah itu dia cara untuk melihat semua panggilan yang tak terjawab. Jadi kalian bisa melihat nomor-nomor yang pernah menghubungi kalian dan tidak sempat kalian angkat. Untuk masing-masing tipe HP Android dan iOS pasti akan berbeda menu Teleponnya, jadi intinya pilih menu panggilan tak terjawab.

Jika nomor tidak bisa dihubungi atau di luar jangkauan, kalian bisa baca kenapa nomor tidak terdaftar dan tidak aktif. Karena selain nomor yang sedang sibuk, pesan suara tersebut juga sering kita temui jika menelpon nomor seseorang.


EmoticonEmoticon