Cara Mengganti Background atau Latar Belakang Tampilan Chart MetaTrader 4 Android

Cara Mengganti Background atau Latar Belakang Tampilan Chart MetaTrader 4 Android

KEPOINDONESIA.id - Seperti yang sudah pernah saya bahas dulu, bahwa aplikasi MetaTrader merupakan software trading terpopuler saat ini baik di PC ataupun HP. Untuk di aplikasi yang ada di Android, MetaTrader 4 masih yang paling banyak digunakan dari pada MetaTrader 5.

Nah mengganti settingan dan pengaturan di MT4 merupakan hal yang perlu kalian lakukan demi membantu kalian melakukan analisa Chart. Yang paling umum dan wajib diganti ialah warna Candle, karena warna candle di MT4 ini default nya berwarna putih dan hitam.

Jadi banyak para trader yang merubah warna candle di MetaTarder 4 yang awalnya hitam dan putih menjadi hijau dan merah. Selain candle, merubah latar belakang Chart juga banyak dilakukan oleh para trader, yang awalnya putih rata-rata diganti menjadi warna hitam.

Lalu bagaimana cara mengganti background MT4 Android? Caranya mudah sekali seperti cara menambahkan indikator di MT 4 Android. Jadi kali ini saya akan membuatkan tutorial bagaimana cara merubah warna latar belakang MetaTrader 4 di Android.

Namun sebelum ke tutorial cara merubah latar belakang Chart nya, kalian bisa baca cara deposit akun FBS dengan mudah lewat aplikasi serta cara mengatasi video call lama dan tidak mau terhubung dengan customer service BCA saat pembukaan rekening secara online lewat BCA Mobile.

Cara Merubah Background MT4 Android


1. Bisa dilihat, awalnya latar belakang chart MetaTrader 4 milik saya berwarna putih, jadi akan saya ganti menjadi hitam.

2. Langkah pertama silakan kalian klik menu pada bagian pojok kiri atas

2. Langkah pertama silakan kalian klik menu pada bagian pojok kiri atas

3. Selanjutnya pilih Pengaturan

3. Selanjutnya pilih Pengaturan

4. Nah untuk merubah semua warna yang ada di aplikasi MetaTrader 4, silakan kalian pilih Warna

4. Nah untuk merubah semua warna yang ada di aplikasi MetaTrader 4, silakan kalian pilih Warna

5. Pilih Latar Belakang

5. Pilih Latar Belakang

6. Lalu ubah yang awalnya Putih menjadi Hitam, kemudian klik Selesai

6. Lalu ubah yang awalnya Putih menjadi Hitam, kemudian klik Selesai

7. Jika sudah selesai, tampilan chart akan berubah seperti ini

7. Jika sudah selesai, tampilan chart akan berubah seperti ini

Nah itu dia cara merubah warna tampilan chart di aplikasi MT4 Android. Caranya sangatlah mudah sekali berbeda jika di PC. Sedangkan untuk merubah warna candle nya jika ada waktu akan saya buatkan tutorialnya untuk di Android.

Dan jika kalian tidak tau cara save dokumen word supaya bisa dibuka di versi word terdahulu seperti MS Wod 2007, kalian bisa baca cara save word untuk word 2007. Karena penting sekali untuk selalu mencatat hasil trading kita untuk sebagai bahan evaluasi. 


EmoticonEmoticon