Arti 1 min, 1k, dan 1m di Instagram

Arti 1 min, 1k, dan 1m di Instagram

KEPOINDONESIA.id - Instagram merupakan salah satu media sosial yang memiliki pengguna yang tidak sedikit, kira kira diatas Twitter dan dibawah Facebook. 

Di IG kita hanya bisa posting sebuah foto atau gambar dan video saja, selain itu juga kita bisa berkomentar di postingan orang serta melalukan DM (Direct Message). 

Nah kalian pernah tidak melihat tulisan seperti min, k dan m di Instagram? Jika min ini biasanya terlihat saat kita melihat pesan masuk di Instagram seperti 1 min, 2 min, 10 min, ataupun 45 min. 

Dan untuk K dan M ini bisa kita lihat di followers dan following atau pengikut dan diikuti akun milik orang lain seperti orang terkenal dan artis. Biasanya mulai dari 10K, 100K, 1M, ataupun 5 M.

Lalu apa arti ketiga huruf atau kata tersebut? Untuk arti min di Instagram sendiri menandakan waktu, misal kalian melakukan DM dengan orang lain di IG dan jika orang tersebut mengirimkan pesan dan tidak kalian balas nantinya akan ada tulisan min. 

Jika kalian tidak membalasnya selama satu bulan nantinya akan ada tulisan 4 min dan akan bertambah terus sampai kalian membalasnya.

Setelah kalian membalasnya nantinya dari 4 min akan kembali ke 1 min dan seterusnya. Min sendiri di Instagram artinya Minggu bukan menit. Sedangkan untuk K ini sebenarnya sudah tidak asing, arti K ini sama dengan ribu/ribuan. 

Misal 1K adalah 1.000 atau seribu dan 10K adalah 10.000 atau sepuluh ribu. Contoh kalian melihat akun IG nya artis pasti followersnya akan banyak, misal diikuti 1k dan pengikutnya 900k artinya orang yang diikuti sekitar 1.000 an dan orang yang mengikuti akun tersebut sekitar 900.000. 

Dan untuk M sendiri artinya Juta bukan Miliar. Karena kata M diambil dari bahasa Inggris Million yang artinya Juta. 

Sebagai contoh 1M dan 14M berarti 1juta followers dan 14 juta followers. Nah itu dia arti min, k, dan m di Instagram. Jadi min menunjukan waktu minggu, K merupakan ribuan dan M jutaan bukan miliar.


EmoticonEmoticon